Skotel Makaroni

Bahan - Bahan


100 gr makaron yang sudah direbus hingga matang
2 sdm margarin
4 buah sosis ayam
4 lembar daging sapi asap
300 ml susu cair
2 butir telur ayam
½ buah bawang bombay
3 siung bawang putih
Keju mozzarella parut secukupnya
Keju cheddar parut secukupnya
Garam dan merica secukupnya

 

Cara Memasak

1 Campur telur, susu cair, sebagian keju cheddar, dan keju mozzarella dalam satu wadah, dan aduk perlahan-lahan hingga seluruh bahan tercampur rata lalu sisihkan.
2 Panaskan margarin untuk menumis bawang bombay dan bawang putih, lalu tumis hingga bawang matang dan harum.
3 Masukkan makaroni yang sudah direbus, sosis ayam dan daging sapi asap kedalam tumisan bawang, lalu masak sebentar hingga matang.
4 Setelah sosis dan daging asap matang, tuangkan campuran susu, telur, dan keju, lalu tambahkan garam dan merica secukupnya, kemudian masak kembali dengan api kecil hingga adonan Macaroni Schotel mulai mendidih dan mengental.
5 Adonan yang sudah matang bisa segera diangkat dan dituangkan ke wadah tahan panas untuk ditambahkan sisa keju cheddar parut pada permukaannya.
6 Pangganglah Macaroni Schotel pada oven bertemperatur 180 derajat Celcius selama 20 menit. Makaroni schotel yang sudah matang bisa segera diangkat dari oven dan disajikan dalam keadaan hangat. Anda juga bisa menyajikannya dengan saus tomat atau saus sambal sesuai selera.